Tips Memilih Jasa Social Media Management Yang Terpercaya, Dijamin Menguntungkan!
Keberadaan dari jasa social media management ternyata semakin banyak dicari oleh masyarakat terutama para pelaku bisnis digital sekarang ini. Sudah bukan menjadi rahasia lagi bahwa penggunaan sosial media dapat memberikan kekuatan tersendiri dalam dunia bisnis. Tidak hanya digunakan untuk saling terhubung dengan keluarga atau teman saja, tetapi keberadaannya juga bisa menjadi sarana bisnis.
Jika Anda ingin menggunakan media sosial untuk melakukan kegiatan bisnis, maka pastikan mempunyai kemampuan dalam mengelola akun media sosial dengan baik. Walaupun terdengar cukup mudah, tetapi mengelola sosial media ternyata menjadi tugas yang cukup rumit sekaligus menantang. Oleh sebab itulah, Anda mungkin membutuhkan keberadaan dari jasa social media management.
Apa Itu Jasa Social Media Management
Sebelum ke pembahasan yang lebih jauh, maka Anda perlu mengetahui apa itu jasa media sosial management terlebih dahulu. Jadi jasa tersebut akan memberikan layanan berupa pengelolaan media sosial yang dilakukan secara profesional. Nantinya mereka akan bertanggung jawab dalam mengelola sekaligus mengoptimalkan bisnis di berbagai platform seperti Instagram, Facebook, Tiktok dan lainnya.
Adapun tugas yang mereka miliki tersebut meliputi proses perencanaan, pembuatan konten yang akan ditampilkan hingga analisa performa dari konten sekaligus akun. Bukan hanya itu saja, keberadaan dari layanan jasa social media management ternyata juga bisa membantu Anda membuat konten sesuai tujuan. Sebagai contohnya jika kamu mempunyai tujuan untuk memperkenalkan brand, maka isi dari konten akan relevan dengan tujuan.
Ketika Anda menggunakan jasa tersebut, biasanya juga akan memperoleh bantuan dari pihak social media manager untuk mengelola sosial media. Mereka mempunyai peran penting di berbagai aspek seperti copywriting, marketing, analysis, design dan lainnya. Ada beberapa layanan yang mungkin bisa Anda dapatkan melalui jasa tersebut diantaranya adalah:
- Melakukan identifikasi target pasar brand
- Melakukan riset media sosial secara strategis agar bisa menjangkau target pasar dengan tepat
- Analisis edia sosial dan campaign di media sosial
- Membuat jadwal, konten hingga distribusi konten sesuai tujuan
- Bekerja sama dengan KOL serta influencer
- Mengelola interaksi yang terjadi bersama audiens sebagai target pasar
- Adanya pelaporan terkait kinerja media sosial.
Tips Memilih Layanan Social Media Management
Sampai disini Anda tertarik menggunakan jasa social media management bukan? Meskipun sekarang keberadaan dari layanan tersebut semakin mudah ditemukan, tetapi jangan sampai asal dalam memilih. Sebab ketika Anda sembarangan memilih, tentu akan mengakibatkan kerugian. Nah berikut ini beberapa tips dalam memilih jasa yang terpercaya sekaligus berpengalaman di bidangnya.
- Cek Bagaimana Keahlian dan Pengalaman Mereka
Hal paling utama yang perlu Anda ketahui adalah melihat bagaimana keahlian sekaligus pengalaman dari jasa bersangkutan. Tidak ada salahnya untuk bertanya sudah berapa lama mereka bekerja di bidang social media management tersebut. Apakah mereka mempunyai sejarah kerja dengan baik atau tidak.
Jika perlu cobalah meminta contoh pekerjaan yang sudah pernah mereka kerjakan sebelumnya. Jangan lupa juga memastikan bahwa jasa social media management tersebut memahami platform media sosial yang akan digunakan. Pastinya tidak lucu bukan apabila mereka tidak mampu memahami penggunaan platform yang dipilih klien.
- Cek Reputasi Yang Dimiliki
Setelah mengetahui bagaimana keahlian sekaligus pengalaman kerja mereka, maka langkah selanjutnya adalah mengetahui reputasi mereka. Reputasi sangat penting karena akan memberikan informasi terkait dengan kualitas layanan. Untuk mengetahui reputasi sendiri dapat dilakukan dengan beberapa cara.
Misalnya saja Anda dapat membaca ulasan atau testimoni yang diberikan oleh klien sebelumnya. Caritahu apakah mereka puas ketika menggunakan layanan dari mereka atau tidak. Jika perlu mintalah jasa untuk menunjukkan review dari pengguna sebelumnya sebagai bahan referensi.
- Minta Portofolio Jasa
Dalam memilih jasa social media management, tidak ada salahnya untuk meminta mereka menunjukkan portofolio. Portofolio nantinya akan berisi sejumlah proyek yang sudah pernah dikerjakan oleh pihak jasa bersangkutan. Cek apakah mereka sudah pernah bekerja dengan bisnis yang sama dengan milik Anda atau belum.
Dengan keberadaan dari portofolio tersebut ternyata dapat memberikan gambaran mengenai kemampuan yang dimiliki oleh mereka. Dan pastikan konten tersebut relevan dari bisnis yang digarap. Jika mereka tidak mau menunjukkan portofolio maka gunakan jasa lainnya.
- Bersedia Untuk Menawarkan Kontrak Kerja Sama Jangka Panjang
Tidak ada salahnya untuk memilih jasa social media management yang menawarkan kontrak kerja sama jangka panjang. Meskipun begitu, tidak semua perusahaan bersedia untuk membangun relasi kerja sama dalam bentuk tersebut. Padahal ketika kerja sama terikat dengan kontrak akan memenuhi kewajiban jasa kepada para klien.
- Tanyakan Terkait Dengan Strategi Yang Digunakan
Sebagai seorang konsumen yang cerdas, maka tidak ada salahnya untuk melakukan diskusi dengan pihak jasa terkait strategi mereka. Strategi tersebut berkaitan dengan pendekatan yang digunakan di dalam proses mengelola kampanye melalui media sosial. Pastikan juga mereka mempunyai pemahaman cukup bagus mengenai tujuan bisnis dan cara mencapainya.
- Adanya Transparansi
Pastikan bahwa Anda memilih jasa sosial media management yang menawarkan transparansi terkait dengan kerja sama. Sebagai klien, Anda juga harus mempunyai akses terhadap laporan kinerja sekaligus kemajuan dari proses kampanye secara berkala. Mereka juga harus memberikan kemudahan bagi klien ketika akan dihubungi baik melalui email, chat atau telefon.
- Pertimbangkan Masalah Harga
Tips terakhir yang perlu Anda gunakan adalah pertimbangkan masalah harga terlebih dahulu. Tidak ada salahnya agar menentukan anggaran yang tersedia serta lakukan perbandingan dengan jasa lainnya. Pastikan jangan langsung tergiur dengan harga rendah yang ditawarkan karena bisa jadi tidak sebanding dengan kualitasnya.
Manfaat Menggunakan Jasa Media Sosial Management
Dengan menggunakan jasa social media management ternyata akan memberikan sejumlah keuntungan bagi para pelaku bisnis. Itulah mengapa banyak orang mulai mempertimbangkan menggunakan layanan tersebut. Nah berikut sejumlah manfaat yang bisa didapatkan dari layanan tersebut.
- Membantu Menghemat Waktu
Perlu diketahui bahwa proses pengelolaan media sosial terkadang membutuhkan waktu yang cukup lama sehingga akan membuat fokus terbagi. Namun, ketika Anda menggunakan jasa pengelolaan media sosial dapat membantu menghemat waktu. Anda juga bisa mengalihkan fokus ke bagian penting dalam bisnis.
- Bisa Membantu Meningkatkan Identitas Brand
Manfaat lainnya yang bisa didapatkan adalah membantu meningkatkan identitas dari brand. Dengan menggunakan sosial media, maka orang lain akan lebih mudah mengenali usaha. Terlebih lagi kegiatan pengelolaan dilakukan oleh para profesional.
- Adanya Analisa dan Pelaporan
Dengan keberadaan jasa ini juga akan memberikan laporan sekaligus analisa terkait kinerja dari media sosial bisnis. Ini akan membantu Anda untuk memahami sejauh mana proses kampanye telah berhasil dilakukan. Di samping itu, juga akan memberikan kemudahan dalam menentukan langkah berikutnya.
Media sosial menjadi salah satu platform yang terbaik untuk melakukan kegiatan digital marketing. Tetapi proses pengelolaannya bukanlah hal yang mudah dilakukan terutama bagi pemula. Oleh karena itulah Anda butuh jasa social media management seperti dari CV Exito Bali ini.